Postingan

Yuk, Ketahui Gimana Pengolahan Air Bersih yang Kita Pakai Sehari-Hari!

Gambar
Gambar 1. Ilustrasi air bersih Sumber: Montana Rural Water Systems, Inc. Dalam kehidupan sehari-hari, kita udah pasti akan berinteraksi dengan air. Mulai dari minum, sanitasi, hingga mandi-cuci-kakus. Bahkan, 2/3 dari tubuh manusia terdiri dari air. Oleh karena itulah, air menjadi kebutuhan yang sangat vital bagi kita manusia. Tapi, tidak semua air yang ada di dunia ini bisa langsung digunakan manusia. Air harus diolah terlebih dahulu agar menjadi bersih dan aman untuk digunakan. Pengolahan air bersih bertujuan untuk menjamin kebersihan dan sanitasi dari air itu sendiri. Karena, air yang bersih dapat meningkatkan kualitas hidup kita! Bahkan, Perserikatan Bangsa-Bangsa telah menjadikan ketersediaan air dan sanitasi yang bersih ( clean water and sanitation ) sebagai salah satu tujuan Pembangunan berkelanjutan 2030 yang ke-6[1]! Air bersih yang kita nikmati sehari-hari tentu telah mengalami serangkaian proses pengolahan air bersih. Namun, tahukah kalian apa aja proses panjang peng

Siap Nyoblos di Pemilu 2024? Yuk Ketahui tentang Tinta Pemilu!

Gambar
  Gambar 1. Ilustrasi tinta pemilu Sumber: Tempo.co Memasuki tahun 2024, kita akan menghadapi suatu event yang sangat besar sebagai negara demokrasi yang disebut dengan pesta demokrasi. Ya, apalagi kalau bukan Pemilu 2024! Pemilu 2024 kapan akan dilaksanakan? Tepatnya di tanggal 14 Februari 2024, kita akan memilih calon-calon pemimpin yang akan melanjutkan pemerintahan untuk 5 tahun kedepan. Kalo kamu amatin, setelah seorang pemilih memberikan hak pilihnya, biasanya pemilih wajib untuk mencelupkan salah satu jarinya ke suatu wadah berisikan tinta. Nantinya, tinta itu akan “mewarnai” jari si pemilih, sebagai tanda bahwa ia telah menyalurkan haknya. Pernah kepikiran nggak, sebenarnya bahan apa yang dipakai untuk membuat tinta tersebut? Yuk, kita Simak penjelasan berikut! Tinta Pemilu, Serba-Serbi dan Bahan Dasarnya Gambar 2. Seorang wanita menunjukkan jarinya yang telah ditandai tinta pada Pemilu di India tahun 2014 Sumber: Dannish Siddiqui, ROUTERS Ternyata Sejarah dimulainya peng

Terrestrial Carbon Capture and Sequestration, Melimpah di Indonesia bahkan Bisa Ada di Rumahmu!

Gambar
      Gambar 1.  Ilustrasi opsi  Carbon Sequestration Sumber:  agrotechnomarket.com Di  artikel sebelumnya  kita telah membahas tentang apa itu  Carbon Capture and Storage  (CCS) dan gimana prinsip operasionalnya secara  overall.  Nah sekarang, kita akan membahas salah satu proses  sequestration  sederhana atau “pengasingan” dari karbon yang telah ditangkap tadi. Biar kamu lebih bisa mengikuti artikel ini sampe abis, disarankan kamu memahami terlebih dahulu apa itu teknologi CCS dan prinsip operasionalnya  disini ! Mengingat Kembali tentang CCS Gambar 2.  Mekanisme Teknologi  Carbon Capture and Storage  (CCS) Sumber : Global CCS Institute Carbon capture and sequestration  ialah menyimpan dan “mengasingkan” karbon dalam bentuk CO 2  yang telah “ditangkap” sebelum sempat diemisikan ke atmosfer. Karbon kemudian disimpan di suatu tempat yang “aman” dan dapat menahan CO 2  dalam jangka waktu yang sangat lama[1]. Secara garis besar, CCS merupakan teknologi yang membantu dalam usaha mitigasi

Aktif Berkendara Saat Musim Hujan? Hati-Hati dengan Aquaplaning!

Gambar
  Gambar 1. Ilustrasi berkendara saat hujan Sumber: Wallpaper Flare Setiap menjelang akhir tahun, Indonesia sebagai negara tropis yang memiliki dua musim akan memasuki musim hujan. Menurut BMKG, Musim Hujan 2023/2024 di ndonesia diperkirakan telah dimulai dari Oktober hingga Desember tahun 2023 [1]. Yaa, kayak Namanya, musim hujan ditandai dengan meningkatnya intensitas hujan. Sehingga bila telah memasuki musim hujan, hujan akan lebih sering mengguyur daerah itu. Bagi sebagian besar orang, walau sering diguyur hujan aktivitas rutin harus tetap berjalan seperti biasa dong. Terutama bagi anak sekolahan, kuliah, pekerja, ataupun pedagang dan wirausahawan yang aktif menggunakan kendaraan untuk menjalankan kegiatannya. Nah ngomong-ngomong tentang berkendara, tentunya sudah harusnya kita lebih berhati-hati saat musim hujan ini. Terutama saat hujan turun ataupun pasca-turunnya hujan. Dimana jalanan biasanya akan lebih basah dan becek akibat air hujan. Jalanan yang basah itulah dapat m